Memancing Cupang
Memancing Cupang karya Holpah Wiles ini adalah satu dari sejumlah buku cerita anak dwibahasa yang disiapkan Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Selatan untuk menunjang pemenuhan buku bacaan bahasa daerah dan Indonesia, khususnya di wilayah Kalimantan Selatan.
Buku cerita ini berbasis sains, teknologi, teknik, dan matematika serta kearifan lokal. Buku cerita dwibahasa ini diterjemahkan dan ditelaah oleh berbagai pihak.
Buku ini hadir untuk menambah ilmu dan memperluas wawasan anak-anak Indonesia, khususnya di wilayah Kalimantan Selatan.
SINOPSIS
Sekarang sedang banjir. Ijul dan teman-teman bermain di pinggir sungai. Orang-orang menjaring dan menangkap ikan. Keesokan hari Ijul mandi di sungai. Kebetulan hari itu libur sekolah, tanggal merah. Saat sedang mandi, Ijul melihat ikan cupang. Dia ingin menangkap ikan itu, tetapi tidak bisa. Ijul mengarahkan pancing dekat kepala cupang. Umpannya lepas, rupanya ikatannya kurang kuat. Ijul mencoba lagi sambil belajar. Cupang besar mendekat. Ijul deg-degan. Dia mengangkat. Ijul gembira. Tak terasa hari sudah siang. Mereka pulang ke rumah sambil bernyanyi.
Buku cerita berjudul Memancing Cupang ini dapat dibaca diĀ sini.